PILIH MANA PROCESSOR AMD ATAU INTEL ?

Pernah nih dapat pertanyaan begini "Mas, bagus mana processor AMD atau INTEL ?" nah lo, sambil garuk-garuk kepala saya jawab gini "Ya, relatip, tinggal anda mantep sama yang mana" :) *cengir. Bukannya saya tidak bisa jawab pertanyaan itu, tapi kalo menurut saya kedua processor itu sama-sama bagusnya, alasannya ? karena kedua processor tersebut punya kelebihan sendiri-sendiri. :)

Dulu sekali processor AMD dikenal dengan processor yang cepat panas, tapi itu dulu :) sekarang ya tidak lah, masak AMD mau mengulangi kesalahan yang sama. Desain processor pertama AMD dibuat dari desain INTEL i80386 dan i80486DX, AMD mendapatkan desain tersebut dengan membeli rancangannya dari INTEL. baru setelah muncul INTEL Pentium MMX, AMD mulai survive untuk mendesain processor sendiri karena INTEL tidak mau menjual desainnya kepada AMD.
Untuk perkembangan selanjutnya AMD memasarkan processor desainnya sendiri dan bisa menyaingi kecepatan INTEL,selain itu user juga dapat dengan mudah meng overclock kecepatan processor merek ini, harga AMD juga lebih murah dari INTEL  dan anda mendapatkan kecepatan yang setara atau bahkan lebih.

INTEL mempunyai kelebihan pada merek yang sudah dikenal lama, sumber inspirasi bagi AMD untuk memproduksi processor pada awal kemunculannya. Dengan riset bertahun tahun tentunya INTEL lebih unggul di tehnologi dan kompatibilitas pada software, processor yang aman di gunakan tanpa ada rasa khawatir overhead karena speed yang berlebihan.

Nah, silahkan anda memilih processor mana yang anda jagokan :) karena bagi saya keduanya mempunyai kelebihan dan juga kekurangan. Semoga post ini berguna bagi anda.

Salam hangat, Zeen Computer.
Tips dan Trik Komputer Hardware dan Software

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BEDA HARD DISK ATA, SATA DAN SATA II

UPDATE SMADAV TERBARU VERSI 8.7

TIPS AGAR HARDDISK TETAP SEHAT